Selasa, 11 September 2012

Usai Lepas Sederet Pemain, Milan Sudah Menghemat Rp 735 M

Setelah melepas sejumlah pemain pilarnya, AC Milan berhasil memangkas pengeluaran di sektor gaji sebesar Rp 735 miliar. Namun, Milan tetap saja menjadi klub Seri A yang paling banyak mengeluarkan uang untuk menggaji pemainnya.

Musim panas ini Milan berpisah dengan sejumlah pemain veterannya, yang mana dalam beberapa musim terakhir juga menjadi pemain pilar di dalam tim.

Selain itu, Rossoneri juga melego dua pemain bintangnya yakni Thiago Silva dan Zlatan Ibrahimovic. Mereka dijual Milan ke klub Prancis Paris St Germain.

Aktivitas itu berimbas positif ke pengeluaran Milan dalam hal gaji pemain. Musim ini Milan dicatat "cuma" perlu mengeluarkan uang 120 juta euro (Rp 1,47 triliun) untuk gaji pemain, atau lebih sedikit 60 juta euro (Rp 735 miliar) dari sebelumnya.

Hal tersebut tercermin dalam laporan yang rutin mengenai gaji klub-klub Seri A yang dipublikasikan oleh La Gazzetta dello Sport dan dilansir Football Italia. 

Dari laporan itu, kecenderungan serupa terlihat dari klub-klub Seri A lainnya yang juga berusaha memangkas pengeluaran dalam hal gaji pemain, sehubungan dengan aturan Financial Fair Play.

Inter, rival sekota Milan, juga sibuk melakukan efisiensi gaji pemain dan berhasil menghemat 40 juta euro (Rp 490 miliar) setelah melepas pemain bergaji besar seperti Julio Cesar, Lucio, Douglas Maicon, dan Diego Forlan.

Sementara itu Juventus, yang kini menempati posisi dua klub Seri A berpengeluaran terbesar untuk gaji pemain di bawa Milan, justru harus mengeluarkan uang sedikit lebih banyak dibandingkan musim lalu guna menggaji pemainnya. Juve kini mesti membayar gaji total 115 juta euro (Rp 1,4 triliun).

Berikut data gaji klub-klub Seri A plus pemain bergaji paling tinggi di klub tersebut:

Milan €120m (Pato €4m), 
Juventus €115m (Buffon €6m), 
Inter €100m (Sneijder €6m), 
Roma €95m (De Rossi €6m), 
Lazio €66.2m (Klose €2.1m), 
Napoli €53.2m (Cavani €4.5m), 
Fiorentina €38.8m (Jovetic €2.5m), 
Sampdoria €29.8m (Palombo €1.5m), 
Genoa €28.9m (Borriello €1.4m), 
Bologna €28.4m (Gilardino €1.2m), 
Atalanta €23.7m (Denis €1m), 
Palermo €23.4m (Miccoli €1.2m), 
Torino €22m (Bianchi €1.3m), 
Udinese €21.2m (Di Natale €1.3m), 
Parma €21.2m (Amauri €1m), 
Siena €18.9m (D’Agostino €0.8m), 
Catania €18m (Andujar €0.6m), 
Cagliari €15.9m (Conti €0.75m), 
Chievo €15.9m (Pellissier €0.8m), 
Pescara €10.8m (Celik €0.4m).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar